Cara Membuat Mie Kangkung Bakso Ikan

Bosan dengan menu olahan mie yang itu-itu aja, sepertinya anda perlu mencoba olahan mie bernama mie kangkung.Buat anda yang tidak mengenal apa itu mie kangkung, mie ini merupakan asli olahan betawi yang merupakan hasil peranakan dengan budaya Tionghoa. Rasanya diketahui cukup lezat dan sangat menggoda, dengan perpaduan antara mie, kuah dan juga sayuran kangkung bikin kita ngiler pingin makan terus

Ngomong-ngomong soal mie kangkung, bagi Ibu/Mba/tante yang belum pernah nyobain dan pingin mencobanya, maka anda bisa membuatnya sendiri di rumah masing-masing. Berikut ini kami coba hadirkan sajian sedap mie kangkung yang dipadukan dengan lezatnya bakso ikan. Pingin tahu bagaiamana resep dan cara membuat mie kangkung bakso ikan sajian sedap yang praktis dan lezat ini? Mari cari tahu lewat artikel berikut dan baca sampai habis ya
.

Bahan-Bahan 

Bahan-Bahan yang Diperlukan guna Membuat Mie Kangkung Bakso Ikan Sajian Sedap yang Praktis dan Lezat adalah
  • ½ kilogram mi hokian, bersihkan 
  • ½ ikat kangkung, ambil bagian daunnya kemudian anda cuci bersih (yang bersih ya) 
  • 50 gram tauge, kemudian bersihkan  
  • Minyak goreng secukupnya 
  • ½ sendok teh minyak wijen atau margarine 
  • 2 siung bawang putih, memarkan lanjut cincang halus 
  • 100 gram daging ayam fillet, potong bentuk kemudian dadu. Anda bisa menggantinya dengan telur puyuh, udang atau boleh juga dengan bahan yang lainnya 
  • 8 butir bakso ikan. Rebus hingga matang 
  • 1 sendok makan ebi dihaluskan 
  • 800 ml kaldu ayam 
  • Saus tiram secukupnya 
  • Kecap asin secukupnya 
  • Kecap manis secukupnya 
  • Lada putih bubuk seperlunya
  • Garam secukupnya 
  • 1 sendok makan tepung maizena, larutkan edngan air secukupnya 
  • Gula pasir secukupnya

 Bahan Pelengkap

  • Daun bawang, diiris dengan ukuran yang disesuaikan selera
  • Bawang merah goreng secukupnya
  • Cabai rawit secukupnya, haluskan
  • Jeruk nipis, iris tipis 

Cara Membuat 

Berikut Cara dan Langkah Untuk Membuat Mie Kangkung Bakso Ikan Sajian Sedap yang Praktis nan Lezat yaitu :
  • Panaskan minyak goreng dan minyak wijen dalam wajan kemudian tumis bawang putih hingga harum. 
  • Tambahkan daging ayam, kemudian tumis kembali hingga matang dan berubah warna. 
  • Selanjutnya, masukkan ebi, tumis terus sampai tercampur rata. 
  • Masukkan perasa makanan kecap manis, kecap asin, saus tiram, merica dan garam, kemudian anda tumis kembali sampai semua bahan tercampur dengan merata. 
  • Tuangkan secara perlahan kaldu daging ayam kemudian didihkan, beberapa saat kemudian masukan larutan tepung maizena sambil terus diaduk, lanjutkan hingga mencapai kekentalan yang anda inginkan. 
  • Setelah matang lalu anda angkat dan sisihkan. 
  • Didihkan air kemudian rebus mie hingga matang. Setelah matang lalu anda tata di atas mangkuk saji. 
  • Siram kangkung dan tauge dengan air panas sampai layu kemudian anda masukan juga ke dalam mangkuk saji. 
  • Tambahkan bakso ikan kedalam mie kangkung anda kemudian lanjut menuangkan kuah secara perlahan ke dalam mangkuk. 
  • Selnjutnya tambahkan daun bawang dan bawang goreng, dan sajikan selagi masih hangat.
Demikian tips cara membuat mie kangkung bakso ikan yang sedap, praktis dan lezat. Semoga bisa bermanfaat, untuk bakso ikan bapak/ibu bisa dapatkan di Banalyfood Indonesia Produsen Frozen Food berbahan utama ikan. Dapatkan di Distributor-distributor/agen/reseller kami di wilayah anda. Baso Ikan Banalyfood Indonesia sehat, Halal dan bergizi tinggi. 

Sumber Resep : http://selerasa.com
Cara Membuat Mie Kangkung Bakso Ikan Cara Membuat Mie Kangkung Bakso Ikan Reviewed by Konsultan Digital Marketing on 07.38 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.